Desa Dangiang

Kec. Cilawu
Kab. Garut - Jawa Barat

Info

Artikel

Kerupuk Ikan AGN Abadi, Menyajikan Berbagai Macam Kerupuk Berkualitas

Administrator

24 Mei 2024

69 Kali dibuka

Dangiang - Kerupuk Ikan AGN Abadi adalah sebuah usaha yang berfokus pada produksi dan penjualan berbagai macam kerupuk berkualitas. Dengan pengalaman lebih dari 5 tahun, pemilik usaha, Arman (36 tahun), telah berhasil membangun bisnis yang menghasilkan kerupuk berkualitas tinggi dan diminati oleh banyak konsumen.

       Kerupuk Ikan AGN Abadi beralamat di kampung Babakan, Desa Dangiang, Kecamatan Cilawu Kabupaten Garut. Kerupuk Ikan AGN Abadi menawarkan berbagai macam kerupuk, termasuk:

  •         Kerupuk Putih
  •         Kerupuk Kuning
  •         Kerupuk Golong Putih
  •         Kerupuk Golong Kuning
  •         Kerupuk Rombeh

       Sebelum membuka usaha produksi sendiri,  Arman berjualan keliling dengan mengambil kerupuk dari orang lain. Namun, Arman memutuskan untuk menggoreng kerupuk sendiri di tempat produksi. Kerupuk mentahnya dibeli dari Ciamis. Proses penggorengan dilakukan oleh 11 orang yang juga membantu mendistribusikan produk ke wilayah-wilayah di Garut.

       Kerupuk dijual melalui 11 orang yang menyebar ke wilayah-wilayah seperti Bayongbong, Cikajang, Garut Kota, Wanaraja, Tarogong, dan Bagendit. Penggorengan kerupuk dilakukan pada sore hari, dan produk didistribusikan pada pagi hingga siang hari.

       Dalam satu hari, usaha ini mampu memproduksi 1,5 hingga 3 kuintal kerupuk, bahkan lebih. Kerupuk Ikan AGN Abadi tersedia dalam kemasan berbeda, yaitu kemasan 2 ribu, kemasan 5 ribu, kemasan 10 ribu. Bagi anda dapat yang mau membeli langsung atau menjadi reseller bisa datang langsung ke tempat atau menghubungi nomer Whatsapp 0822321941078.

 

   Pemilik Usaha: Arman

  Kontak: 0822321941078

 

Kirim Komentar

Nama
Telp./HP
E-mail

Komentar

Captha

CAPTCHA Image

Komentar Facebook

Aparatur Desa

Kepala Desa

Suryana

Sekretaris

Ajid Gani

Kasi Pelayanan

Nita Nurlela

Kasi Kesejahteraan

Ramli Nugraha

Kaur Keuangan

Ganjar Agung Wibowo

Kaur Perencanaan

Muhamad Suryadi

Kaur Umum Dan Tata Usaha

Ani Suryani

Kepala Dusun 1

Karyadi

Kepala Dusun 2

Tatang Supriatna

Kepala Dusun 3

Iis Rustini

Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri

Desa Dangiang

Kecamatan Cilawu, Kabupaten Garut, Jawa Barat

Lokasi Kantor Desa

Latitude:
Longitude:

Desa Dangiang, Kecamatan Cilawu, Kabupaten Garut - Jawa Barat

Buka Peta

Wilayah Desa